Mahasiswa KKN UNA Lakukan Pelatihan Bumdes Di Bandar Pulau Pekan

Mahasiswa KKN UNA Lakukan Pelatihan Bumdes Di Bandar Pulau Pekan

Persmahasiswa.id - Sejumlah mahasiswa yang melakukan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Asahan (UNA) di Desa Badar Pulau Pekan,Kecamatan Bandar Pulau, Kabupaten Asahan, yang terlaksana di Balai Desa, Kamis (9/3/2023).

Dalam kesempatan ini melibatkan narasumber Dian Ayu Andriani tentang usaha micro di daerah, juga didampingi oleh Dosen Pendamping Lapangan (DPL) Rosnaida dan dihadiri puluhan masyarakat Desa Bandar Pulau Pekan.

Dalam kesempatan ini Mhd Siddiq Kurniawan selaku Ketua Kelompok KKN UNA Fakultas Ekonomi memaparkan bahwa program dari KKN ini ialah melibatkan masyarakat dalam mengelola usaha mikro agar dapat menciptakan keuangan dengan baik.

"Maka dari itu KKN ini kita fokus kan tentang Micro usaha masyarakat," ujar Mhd Siddiq Kuniawan.

Dalam kesempatan ini ia mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan Pelatihan dan pendampingan pengelolaan keuangan BUMDES bagi seluruh pengurus BUMDES beserta para usaha mikro di desa bandar pulau pekan.

Tidak hanya itu, Kelompok KKN juga mengajak masyarakat agar fokus dalam kelolaan keungan dengan baik agar Bumdes di Desa ini bisa berjalan dengan lancar dan menjadi salah satu Desa yang memiliki ekonomi baik.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama